JOKOWI MENGHADIRI PAMERAN DAN LELANG LUKISAN TIM KAMPANYE
CANDUQQ- Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara pameran sekaligus lelang lukisan yang digelar Tim Kampanye Nasional (TKN) di Grand Ballroom Hotel Pullman, Central Park, Jakarta, Senin (11/2) malam.
Jokowi hadir mengenakan kemeja batik lengan panjang. Ia tiba di lokasi acara sekitar pukul 18.47 WIB.
Setibanya di sana, Jokowi pun langsung menuju ke tempat acara ditemani Ketua TKN, Erick Thohir dan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto. Mereka pun langsung menuju lokasi acara pameran dan lelang lukisan. Namun, para wartawan tak diperbolehkan meliput acara yang dihadiri sejumlah pengusaha tersebut.
Dari tamu yang hadir ke acara tersebut membawa sebuah undangan. Mereka lantas menyerahkan undangan tersebut ke meja tamu dan mendapat sebuah bingkisan.
Dari salah seorang tamu undangan, bingkisan tersebut berisi buku biografi Jokowi berjudul "Jokowi Dulu, Kini, dan Nanti". Buku dengan tiga jilid itu ditulis Widjiono Wasis. Di buku itu ada gambar Jokowi mengenakan peci dan baju putih sedang sungkem dengan sang ibunda, Sujiatmi Notomihardjo.
Dalam bingkisan tersebut juga terdapat selebaran untuk menggalang donasi tamu undangan yang hadir. Dalam selebaran itu tertulis "Undangan Partisipasi sebagai Sponsor buku Jadul Kinanti".
Di dalam ruangan tempat acara bakal digelar terlihat berjejer meja bundar lengkap dengan nomor masing-masing. Nomor tersebut sebagai tanda tempat duduk para tamu yang memiliki undangan.
Sementara itu di luar ruangan terpajang beberapa lukisan. Salah satunya berlukiskan sketsa wajah Jokowi.
Di antara lukisan tersebut ada karya dari Kartika Affandi yang dihargai Rp250 juta, lukisan karya Nasirun seharga Rp250 juta, lukisan karya Paul Hendro senilai Rp40 juta.
Kemudian patung burung garuda karya Nyoman Nuarta yang dikabarkan telah laku terjual Rp550 juta, hingga gitar tipis dengan bergambar wajah Jokowi dan Jokowi-Ma"ruf.
Agen Domino- Selain Jokowi, sejumlah tokoh dijadwalkan hadir dalam acara tersebut. Beberapa di antaranya adalah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil,Gubernur Bali I Wayan Koster, Gubernur terpilih Lampung Arinal Djunaidi,hingga sastrawan Goenawan Mohammad
Sebelumnya, Sekretaris TKN Hasto Kristiyanto mengatakan dalam acara pameran dan lelang lukisan itu pihaknya menampilkan keberagaman budaya yang dimiliki Indonesia.
Hasto menyatakan karya seni tersebut juga bakal dilelang. Hasil dari lelang itu nantinya akan digunakan sebagai dana kampanye Jokowi-Ma"ruf di Pilpres 2019. Lelang barang seni itu diklaim bagian dari gotong royong yang selama ini ditampilkan oleh TKN.
"Seluruh penerimaan termasuk juga gotong royong dari dana malam nanti itu semua akan dilaporkan dalam rekening dana kampanye dan akan dipakai nanti," ujar Hasto.
No comments:
Post a Comment